Beyond HP kembali menghadirkan deretan tablet PC terbarunya setelah sebelumnya merilis B Tab 1. Ada tiga model baru yang dikenalkan, yakni Beyond B Tab 9, B Tab 8 dan Beyond B Tab 2. Seperti kode namanya, masing-masing tablet ini dibekali ukuran layar yang berbeda. Mulai dari 9 inci, 8 inci hingga 7 inci.
Untuk Beyond B Tab 8, tablet ini bisa dibilang sebagai varian baru di jajaran tablet PC Beyond. Jika di model-model terdahulu mengusung layar berukuran 7 inci, di B Tab 8 ini layar Capacitive touchscreen yang ditanamkan memiliki ukuran 8 inci. Sementara untuk resolusi layarnya adalah 600×800 piksel, dan mendukung 5 poin multi-touch. Menariknya, bodi Beyond B Tab 8 ini dibalut bahan aluminium solid.
Seperti halnya Beyond B Tab 9, B Tab 8 juga dibekali prosesor berkecepatan 1.2GHz dengan chipset Cortex A9 Single-core plus OpenGL ES 2.0 GPU. Untuk mendukung kinerja hardwarenya, Beyond B Tab 8 membekali diri dengan RAM 512 MB plus ROM 8GB yang bisa diekspansi menggunakan kartu microSD berkapasitas maksimal 32GB.
Tak jauh beda dengan Beyond B Tab 1, tablet berdimensi 199.5×153.4x10mm ini mengusung tag line “Connect, Share and Play”, yang mengindikasikan bahwa Beyond B Tab 8 ini lebih menonjolkan sisi multimedia dan social networking. Hal ini terlihat dari dukungan aplikasi sosial dan chatting yang cukup komplit serta fasilitas multimedia yang tangguh. Mulai kamera 2MP dan 0.3MP hingga audio/video player.
Sayangnya, Beyond B Tab 8 ini tak didukung network data seluler (tanpa slot SIM card). Artinya, untuk kebutuhan akses internet tablet ini hanya mengandalkan jalur WiFi. Namun, konsumen bisa memanfaatkan USB Modem eksternal via port khusus untuk mengkoneksikannya dengan data internet operator. Untuk harga, belum ada informasi resmi dari pihak Beyond, namun kemungkinan besar B Tab 8 ini akan dibanderol dengan harga cukup terjangkau yakni sekitar Rp 1 jutaan.
Spesifikasi Beyond B Tab 8:
Dimensi: 199.5×153.4x10mm; Layar: 8.0 inci, TFT Capacitive touchscreen 600×800 piksel, 5 poin multi-touch; OS: Android 4.2 Jelly Bean; Prosesor: Cortex A9 1.2GHz, OpenGL ES 2.0 GPU; Memori internal: 512 MB RAM, 8GB ROM; Memori eksternal: microSD up to 32GB; Kamera utama: 2 megapiksel; Kamera depan: 0.3 megapiksel (VGA); Konektivitas: WiFi 802.11 b/g/n, WiFi Hotspot, USB Modem support, kabel data USB, audio jack 3.5mm; Browser: HTML; Fitur lain: Google Play Store, Gmail, YouTube, Hangout, A-GPS< Google Maps, Adobe Flash Player, G-Sensor, Light Sensor, Audio/video player, Skype, Facebook, Twitter, Yahoo, Calendar, calculator, alarm, clock, game; Baterai: Lithium 3500 mAh