Facebook Luncurkan App Center

Berkembangnya system operasi ponsel, serta makin beragamnya perangkat ponsel itu sendiri membuat para pengembang aplikasi memiliki peluang besar untuk menawarkan garapannya. Wajar, jika banyak pasar aplikasi (App Market) yang bermunculan. Jika sebelumnya didominasi oleh brand ponsel itu sendiri dan sistem operasi yang menawarkan toko aplikasi sebagai rangkaian layanan bagi pengguna  setianya (Samsung, Motorola, LG, Sony Mobile, Android, BlackBerry, Windows Phone), kini penyedia layanan social networking seperti Facebook pun mulai melirik lahan ini.

Baca juga:   GTA V Premium Edition Bisa Diunduh Secara Gratis

Berita paling baru, situs jejaring sosial yang dibangun Mark Zuckerberg ini pun mulai meluncurkan layanan toko aplikasi yang disebut Facebook App Center. Seperti halnya pasar aplikasi kebanyakan, Facebook App Center juga menyediakan beragam aplikasi maupun game yang dapat dinikmati. Struktur serta pengkategorian aplikasi maupun game di App Center ini pun selayaknya toko aplikasi lain. Termasuk menghadirkan deretan aplikasi maupun game paling popular di halaman utamanya.

Baca juga:   ArcheAge Buka Server Baru dan Update Besar Garden of The Gods

Menilik nama yang digunakan, pastinya kita akan langsung berpikiran bahwa di App Center ini hanya menampilkan game serta aplikasi yang ditawarkan Facebook. Ternyata, tidak juga. Di Facebook App Center ini, kita juga bisa menemukan beragam aplikasi maupun game untuk ponsel dengan berbagai sistem operasi, seperti iOS dan Android.

Baca juga:   Pengembang Sharkmob Umumkan Game Terbaru Exoborne di The Game Awards

Salah satu aplikasinya adalah Pinterest for Android dan iOS. Menariknya, App Center ini pun bisa dibuka baik dalam versi desktop ataupun mobile. Sayang, untuk jumlah aplikasi yang tersedia masih terbatas. Tercatat, baru ada sekitar 600-an aplikasi yang ditawarkan di Facebook App Center ini dan itu pun untuk wilayah tertentu.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments