Asiafone Asiadroid AF77, Android Dual SIM Dual-core dengan Fitur TV Analog Harga Rp 300 Ribuan

ASIADROID-AF77-whiteMasih tetap dengan komitmennya untuk terus menghadirkan smartphone murah berkualitas,  di awal 2015 ini Asiafone kembali merilis produk terbarunya yang diberi kode Asiadroid AF77. Sama seperi beberapa produk sejenis yang telah lebih dulu dikenalkan (Asiafone AF9190 New, Asiadroid 90 dan Asiafone AF79), Asiadroid AF77 juga dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau, yakni sekitar Rp 399.000,-. Menariknya lagi, setiap pembelian Asiafone Asiadroid AF77 konsumen akan mendapatkan gratis flip cover keren.

Meski masuk dalam kategori murah meriah, smartphone berlayar sentuh TFT Kapsitif berukuran 3.5 inci ini tetap menyertakan beragam fitur terkini dan tentunya sangat tangguh. Untuk prosesornya, Asiadroid AF77 membenamkan Cortex-A5 Dual-core 1.0GHz yang dikombinasikan dengan RAM 256 MB serta ROM 256 MB. Meski kapasitasnya kecil, namun performa keseluruhan ponsel pintar ini menjalankan platform Android 4.2 Jelly Bean sudah cukup lumayan. Untuk penyimpanan ekstra, Asiadroid menyiapkan slot microSD berkapasitas maksimal 32GB.

Baca juga:   Vava V2, Punya Dual Camera dan Face ID Harga Murah

Tak hanya itu saja, smartphone yang memiliki disain cukup mewah dan elegan ini juga menjejalkan beberapa fitur unggulan yang saat ini sudah jarang diusung smartphone murah. Salah satunya adalah TV Analog. Dengan fitur ini, konsumen bisa menikmati tayangan berita, hiburan, film serta infotainment kapan saja dan di mana saja. Ada juga kamera berkekuatan 2.0 megapiksel yang didukung flashlight. Hiburan lainnya ada pemutar musik, pemutar video dan radio FM.

Baca juga:   Galaxy M34 5G Unggulkan Baterai 6000 mAh dan Kamera Anti-Blur

Untuk yang hobi menjelajah dunia maya, Asiafone Asiadroid AF77 didukung kemampuan Dual SIM Dual Standby. Hanya saja, akses data yang disandangnya cuma sebatas 2G/EDGE/GPRS. Meski begitu, untuk mengoperasikan layanan chatting (Instant Messagging) seperti BBM bisa dilakukan dengan lancar. Soal koneksi, Asiadroid AF77 juga menyertakan WiFi, WiFi Tethering, Bluetooth serta port micro USB.

“Asiadroid AF77 ini merupakan produk pertama Asiafone di tahun 2015 ini. Produk ini dihadirkan untuk memenuhi permintaan pasar akan smartphone terjangkau. Desain yang mewah disandingkan dengan berbagai kemampuan yang sesuai dengan kebutuhan pengguna pemula smartphone.,” jelas Herman Zhou, Presiden Direktur Asiafone.

Baca juga:   Nokia 216 DS, Ponsel Fitur Microsoft Harga Rp 300 Ribuan

Spesifikasi Asiafone Asiadroid AF77:
Jaringan; Dualband GSM (900/1800 MHz) & Dual SIM; Dimensi: 111×61.77×11.1mm; Layar: 3.5 inci, TFT Capacitive touchscreen HVG (320×480 piksel); OS: Android 4.2 Jelly Bean; Prosesor: Dual-core 1.0GHz, Cortex-A5; Memori internal: RAM 256 MB, ROM 256 MB; Memori eksternal: microSD up to 32GB; Transfer data: EDGE, GPRS; Kamera: 2.0 MP, LED flash; Konektivitas: WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth, micro USB, audio jack 3.5mm; Browser: HTML; Fitur lain: Google Play Store, Gmail, BBM Ready, Proximity sensor, 2D sensor, TV Analog, Audio/Video Player, radio FM, Sound recorder, calendar, calculator, alarm, clock, game; Baterai: Lithium 1200 mAh; Color: White, Black

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments