Selain menggelontorkan ponsel Dual On standar khas merk lokal, Lenovo Mobile Indonesia pun mulai melirik pasar smartphone Android yang saat ini tengah ramai. Di kategori ini, Lenovo mengenalkan produk perdana mereka yang dilabe dengan seri Lenovo A60.
Menariknya, ponsel pintar yang dibanderol seharga Rp 1,5 juta-an ini didukung sistem operasi Android 2.3.3 Gingerbread. Tak hanya itu, fasilitas Dual SIM pun ditawarkan Lenovo guna menarik minat konsumen tanah air yang rata-rata memiliki kartu SIM lebih dari satu. Poin plusnya, slot SIM satu di Lenovo A60 ini sudah mendukung network data 3.5G HSDPA 7,2 Mbps. Sedangkan SIM satunya masih sebatas GSM/GPRS/EDGE.
Menurut Charles Sgarlaki, Sales dan Marketing Director PT Global Seluler Networks, selaku representatif Lenovo Mobile Indonesia, “Lenovo A60 menyediakan Dua slot SIM Card, yang salah satunya dikhususkan untuk akses data, sementara slot SIM satunya buat keperluan telepon.” Hal ini juga diperkuat dengan promo bundling yang ditawarkan dalam paket penjualan Lenovo A60. Yakni, menggandeng Telkomsel yang menyediakan akses Internet Unlimited gratis selama tiga bulan.
Di sisi fitur, Lenovo A60 dibekali 2 buah kamera (depan VGA, belakang 3.2 MP). Ada juga audio/video player, radio FM serta fasilitas jejaring sosial dan chatting.
Spesifikasi:
Jaringan: Quadband GSM & Dual SIM; Dimensi: 116.5×59.9×13.2mm; Berat: 135gr; Layar: 3.5 inci, TFT Capacitive Touchscreen 320×480 piksel, Multi-touch; OS: Android 2.3.3 Gingerbread; Transfer data: 3.5G HSDPA 7,2 Mbps, EDGE, GPRS; Kamera: Dual camera (depan VGA, belakang 3.2 MP), Video recorder; Memori internal: 220 MB; Memori eksternal: microSD up to 16GB; Messaging: SMS, MMS, Email; Konektivitas: WiFi 802.11 b/g, Bluetooth, kabel data; Browser: HTML; Fitur lain: Polifonik (MP3), Audio/video player, radio FM, Social networking apps, chatting apps, WiFi tethering, Organizer; Baterai: Lithium ion