thePONSEL.comthePONSEL.com
  • Home
  • News
    • Event
    • Operator
    • Preview
    • Vendor
  • Gadget
  • Game & Apps
  • Review
  • Rekomendasi
  • Tips & Trik
  • Lifestyle
    • Autos
    • Fintech
Search
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
@Copyright 2024 | theponsel.com
Reading: Huawei Seeds for the Future 2021 Siapkan Talenta Digital Hadapi Tren Baru
Share
Aa
thePONSEL.comthePONSEL.com
Aa
  • Home
  • News
  • Gadget
  • Game & Apps
  • Review
  • Rekomendasi
  • Tips & Trik
  • Lifestyle
Search
  • Home
  • News
    • Event
    • Operator
    • Preview
    • Vendor
  • Gadget
  • Game & Apps
  • Review
  • Rekomendasi
  • Tips & Trik
  • Lifestyle
    • Autos
    • Fintech
Have an existing account? Sign In
Follow US
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
@Copyright 2024 | theponsel.com
thePONSEL.com > thePONSEL.com | Review, Harga, Spesifikasi, Gadget, dan, HP > Event > Huawei Seeds for the Future 2021 Siapkan Talenta Digital Hadapi Tren Baru
Event

Huawei Seeds for the Future 2021 Siapkan Talenta Digital Hadapi Tren Baru

thePONSEL.com
thePONSEL.com Published November 9, 2021
Share
5 Min Read
Seeds for the Future

thePONSEL.com – Huawei Indonesia menyelenggarakan kembali program Seeds for the Future 2021, mulai tanggal 8 November hingga 15 November untuk talenta terkemuka dari berbagai universitas di Indonesia.

Dalam sambutannya, Dr. Hary Budiarto, M.Kom, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, menegaskan bahwa Indonesia masih membutuhkan talenta-talenta digital hingga 2030.

“Indonesia membutuhkan 600 ribu talenta digital per tahun dan 9 juta hingga 2030. Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika bekerja sama dengan semua pemangku kepentingan untuk mengamplifikasi program pengembang talenta digital dalam payung Digital Talent Scholarship yang mensinergikan ide, program yang dapat mendukung terciptanya telenta digital Indonesia. Oleh karena itu, kami mengapresiasi Huawei yang telah berkolaborasi dengan pemerintah dan universitas untuk memberi dampak positif serta mendorong inovasi dan kolaborasi untuk menanggapi tantangan global. Semoga program Seeds for the Future ini membuka jalan bagi talenta digital Indonesia untuk melanjutkan pembelajaran digital dalam rangka mempersiapkan SDM digital Indonesia yang terampil dan kompeten di era digital, era transformasi digital dan era industri 4.0.”

Diselenggarakan secara daring, program tahun ini menitikberatkan pada penyiapan talenta digital untuk menghadapi tren perubahan pekerjaan masa depan (the future of work) terutama pasca pandemi dan membuka kesempatan bagi peserta untuk berjejaring secara internasional.

Yenty Joman, Director of Government Affairs, Huawei Indonesia mengatakan, “Pekerjaan masa depan akan sangat mengandalkan teknologi mutakhir seperti kecerdasan artifisial, 5G, komputasi awan dan IoT. Laju digitalisasi yang dipercepat oleh pandemi memerlukan upskilling digital secara luas melalui kerjasama multiple helix antara berbagai pemangku kepentingan agar bisa menjawab tantangan kebutuhan talenta digital yang siap kerja dan sesuai dengan tuntutan baru pekerjaan masa depan. Karenanya, Program Seeds for the Future 2021 ini selain bertujuan memperluas wawasan peserta mengenai berbagai berbagai teknologi mutakhir beserta solusi dan inovasinya, juga akan membuka wawasan mengenai kebutuhan pekerjaan di masa depan, terutama di Indonesia. Program juga akan mengoneksikan peserta ke jejaring global hampir 9 ribu alumni program dari 500 universitas unggulan yang tersebar di 130 negara.”

Yenty menambahkan selama lebih dari 21 tahun hadir dan tumbuh bersama di tengah-tengah masyarakat Indonesia, Huawei berharap terus dapat berkontribusi untuk mendukung upaya Indonesia dalam pemulihan ekonomi pasca pandemi melalui sumbangsih berupa berbagai solusi teknologi bagi komunitas maupun penguatan bagi ekosistem digital.

Baca juga:   MitoMobile, Ponsel Cina Penuh Gaya

Secara khusus pengembangan talenta digital Indonesia melalui program Seeds for the Future 2021 ini menjadi bagian dari salah satu pilar komitmen Huawei Indonesia dalam ‘I Do Contribute’ yang bertujuan untuk mencetak 100.000 talenta digital Indonesia dalam kurun 5 tahun sebagai fondasi kokoh bagi ekosistem digital Indonesia di masa depan.

Baca juga:   realme Back to School, Banyak Hadiah Menarik untuk Para Pelajar

Program Seeds for the Future juga diselenggarakan sebagai kesinambungan dari program Huawei National ICT Competition yang pada tahun ini diikuti oleh 1.164 mahasiswa dari 24 universitas terkemuka di Indonesia.

Sejak diluncurkan di tahun 2008, program Seeds for the Future telah diikuti lebih dari 100 peserta dari Indonesia.

Sebelumnya, program meliputi kunjungan ke Kantor Pusat Huawei di Tiongkok untuk memberi kesempatan peserta belajar langsung dari praktisi dan akademisi global bersama peserta lain dari seluruh dunia.

Baca juga:   ShopeePay Permudah Pembayaran Transaksi Online

Selama program yang berlangsung selama 8 hari, peserta akan difasilitasi untuk saling berbagi ide dan berkolaborasi dalam berbagai kelompok kerja bertajuk proyek Tech4Good yang akan menantang peserta untuk menggunakan teknologi dalam rangka menjawab berbagai isu mendesak di bidang sosial dan lingkungan.

Pada saat yang sama proyek ini mendorong peserta untuk meningkatkan kemampuan dalam berwirausaha sosial, memecahkan masalah melalui berbagai usulan konkret proyek-proyek dengan solusi teknologi yang bernilai dan berdampak sosial bagi masyarakat.

Program Seeds for the Future ini adalah juga bagian dari inisiatif global Huawei untuk menyiapkan talenta untuk memperkuat ekosistem digital.

Sejak pertengahan tahun, inisiatif ini semakin diperkuat dengan diluncurkannya program Seeds for the Future 2.0 di mana Huawei menginvestasikan US$150 juta dolar untuk pengembangan talenta selama 5 tahun ke depan.

Inisiatif ini juga menjangkau 3 juta talenta digital secara global dalam rangka meletakkan fondasi bagi ekonomi digital dimana literasi dan kecakapan digital telah ditetapkan PBB sebagai bagian dari hak asasi manusia.

0 0 votes
Article Rating
TAGGED: Huawei, Seeds for the Future
thePONSEL.com November 9, 2021
Share this Article
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print
Share
What do you think?
Love0
Sad0
Happy0
Sleepy0
Angry0
Dead0
Wink0
By thePONSEL.com
Follow:
thePONSEL.com merupakan portal informasi yang membahas seputar gadget, smartphone, laptop, kamera, aplikasi, game serta lifestyle. Silakan kontak kami di theponsel@gmail.com
Previous Article Pre-order DJI Mavic 3 Pre-order DJI Mavic 3 Dibuka, Berapa Harganya?
Next Article OPPO A95 OPPO A95 Punya Fitur Kamera Terbaik, Apa Saja?
Leave a comment Leave a comment
Subscribe
Notify of
guest

guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Lates News

Honor Magic 8 Series

Mengintip Bocoran Spesifikasi Honor Magic 8 Series

October 13, 2025 / Bocoran Spesifikasi, Harga, Honor, Honor Magic 8, Honor Magic 8 Pro, Honor Magic 8 Series, Kelebihan, News, Preview
Jaringan Smartfren di Bali

Smartfren Perluas Jaringan 4G LTE dan VoLTE di Bali

October 13, 2025 / Bali, Jaringan 4G, News, Smartfren, VoLTE, XLSMART
Fitur DCA Crypto Reku

Fitur DCA Crypto Reku Jadi Solusi Praktis Berinvestasi

October 13, 2025 / Crypto, DCA Crypto, Dollar Cost Averaging, Fintech, Investasi, News, Reku, Saham
Samsung Galaxy M17

Samsung Galaxy M17 Meluncur di India, Ini Spek Lengkap dan Harganya!

October 12, 2025 / Bocoran Spesifikasi, Galaxy A17, Galaxy M17, Harga, News, Preview, Review, Samsung
Nubia Z80 Ultra

Mengintip Bocoran Spesifikasi dan Tanggal Rilis Nubia Z80 Ultra

October 12, 2025 / Bocoran Spesifikasi, Harga, Kelebihan, News, Nubia, Nubia Z80 Ultra, Preview, Tanggal Rilis
  • 1
  • 2
  • 3
  • …
  • 1,808
  • ›
Loading...

Anda Mungkin Tertarik

OPPO A6 Pro MLBB Campus Battle
EventNews

OPPO A6 Pro Hadir di MLBB Campus Battle, Ada Hadiah Rp100 Juta

October 10, 2025
Harga POCO M7 di Indonesia
EventNews

POCO M7 Resmi Hadir di Indonesia, Baterai 7.000mAh Harga Rp 2 Jutaan!

October 9, 2025
HUAWEI XMAGE Awards 2025 Indonesia
EventNews

Resmi Dibuka, Begini Cara Ikutan HUAWEI XMAGE Awards 2025 Indonesia

October 7, 2025
Penjualan Perdana Xiaomi 15T Series di 14 Kota
EventNews

Mengintip Keseruan Penjualan Perdana Xiaomi 15T Series

October 4, 2025
Show More
thePONSEL.comthePONSEL.com
Follow US

@Copyright 2025 | theponsel.com

  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber

Add thePONSEL.com to your Homescreen!

Add

Removed from reading list

Undo
wpDiscuz
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?