iPad perangkat canggih yang dijadikan pelopor gadget tablet kini kian meroket penjualannya. Piranti besutan Apple ini sudah meluncurkan dua generasi yang memiliki kelebihan yang berbeda. Bahkan menurut data yang digali oleh Infografik dari Slots of Vegaz memperikirakan di tahun 2012 ini pengguna iPad mengalami peningkatan hingga 41,9 juta pengguna. Dari pertumbuhan sedemikian rupa, pihak Apple tak akan memberikan jedah waktu untuk memproduksi kembali iPad generasi lanjutan.
Kabarnya, Apple bakal memunculkan iPad generasi ke 3 (New iPad) yang akan meluncur di Indonesia pada 29 Juni mendatang. Kabar ini dilansir dari situs resmi Apple di Asia menerangkan iPad generasi 3 (New iPad) bakal bisa diperoleh di beberapa gerai resmi Apple Premium Resseler.
Adapun letak kberadaan gerai tersebut dapat ditemui di kota-kota besar di Indonesia seperti di Bali, Bandung, Jakarta, Tangerang, Surabaya, Yogyakarta berikut di Infinite, pcMax, Emax, eStore, iBox, dan Zoom.
Untuk kisaran harga yang dipatok khusus di Indonesia hingga kini masih belum diketahui. Bisa diperkirakan seminggu sebelum perangkat tersebut mendarat di Indonesia, pihak Apple bakal menginformasikan berapa harga yang bakal dipatok. Hal ini cukup berefek bagi iPad di generasi sebelumnya, sebab bakal mengalami penurunan harga seperti yang terjadi pada iPad 2 yang kini berangsur anjlok bandrolnya. Tunggu saja kedatangannya!!
Spesifikasi iPad Generasi ke 3 (New iPad):
1. Retina Display: Resolusi 2048 x 1536 pixel dengan kepadatan 264 pixel per inci.
2. Prosesor A5X: Apple A5X, standard prosesor dual core dan prosesor grafis empat inti (quad core).
3. Kamera 5MP: Kameranya hampir sama dengan iPhone 4S, namun kemampuannya 5MP (autofokus) dan bukan 8MP.
4. iSight: Kamera belakang diberi nama iSight, mampu merekam video 1080p 30 fps.
5. Bukan Siri: mampu mendiktekan email dan lain-lain. Fitur ini mirip teknologi Siri di iPhone 4S, namun di iPad ini tidak diberi nama Siri.
6. LTE: kompetibel jaringan 4G LTE. Di Indonesia, teknologi ini belum bisa digunakan sampai jaringan 4G terrealisasi.
7. Model dan memori internal: iPad generasi 3 hadir dalam 2 model. Pertama, model Wi-Fi dengan kapasitas memori internal 16GB, 32GB dan 64GB. Kedua, model Wi-Fi plus koneksi jaringan seluler dengan kapasitas memori internal 16GB, 32GB dan 64GB.
8. Dimensi: 241,2 x 185,7 x 9,4 mm
9. Berat: 652 gram
(AE/thePONSEL)