Untuk kategori Tablet PC, Philips kembali mengenalkan satu model barunya yang diberi kode Philips T7 Plus. Tablet ini sejatinya memiliki karakter yang tak jauh beda dengan para pesohornya di seri Philips PI3000PS.
Tengok saja LCD yang ditanamkan, menggunakan jenis kapasitif touchscreen berukuran 7 inci dan memiliki resolusi 1024×600 piksel yang kabarnya sanggup memancarkan kejernihan layar 16 juta warna, berkualitas HD.
Untuk jeroan, Philips T7 Plus ditopang prosesor dengan kecepatan 1GHz yang dapat di-over clock hingga 1.2GHz. Sebagai penyeimbang, tablet ini membenamkan memori internal 512MB RAM plus storage 8GB yang didukung slot memori ekspansi microSD dengan kapasitas maksimal 32GB. Sementara itu, sistem operasi yang digunakan oleh Philips T7 Plus adalah Android 4.0 Ice Cream Sandwich.
Selain mendukung kemampuan office yang lengkap, Philips T7 Plus juga menyediakan sarana multimedia lengkap semisal audio/video player serta dua buah kamera. Sisi depan dipercayakan pada kamera berkekuatan 0.3 megapiksel (VGA) yang dapat dimanfaatkan sebagai kamera video chat, sedangkan sisi belakang beresolusi 2 megapiksel.
Buat kebutuhan internet, tablet yang memiliki dimensi 203x123x13mm dan bobot 365 gram ini menyediakan koneksi WiFi 802.11 b/g/n, tanpa dukungan network GSM operator (No SIM Card slot), yang artinya tablet ini juga tak didukung fungsi telpon maupun SMS.
Seperti kebanyakan Tablet Android, Philips T7 Plus juga dilengkapi beragam fasilitas khas Google seperti Google Play Store, Gmail, Google Search, YouTube, Google Maps serta beragam aplikasi social networking.
Sebagai sumber power, Philips T7 Plus mengandalkan baterai lithium berkapasitas 4000 mAh, yang diklaim dapat menyediakan waktu siaga (standby) hingga 300 jam. Soal harga, Philips T7 Plus dilego sekitar USD 194 atau sekitar Rp 1,8 jutaan.