Setelah sebelumnya sempat dikabarkan telah terdaftar dibalai sertifikasi Indonesia, Dirjen SDPPI (Postel), dengan kode model Sony SGP771, rumor terbaru tablet Android paling anyar besutan Sony yakni Xperia Z4 Tablet kembali mencuat. Produk terkini di lineup Xperia Z4 ini secara resmi memang belum terkonfirmasi.
Namun seperti dilansir thePONSEL dari XperiaBlog, bocoran terbaru yang bersumber dari notifikasi event Xperia Lounge menginformasikan kehadiran Xperia Z4 Tablet. Seperti yang tertera di informasi tersebut, Sony Xperia Z4 Tablet akan didukung layar 2K (2048×1536 piksel), dan kemungkinan bakal memiliki ukuran sekitar 10 inci.
Tak hanya itu saja, bocoran Xperia Lounge tersebut juga mengkonfirmasi bahwa Xperia Z4 Tablet akan membawa prosesor terbaru ultra cepat besutan Qualcomm, serta ditopang baterai berkapasitas besar yang mampu memberikan daya tahan yang panjang.
Secara ditel, spesifikasi lain yang diemban tablet Android terbaru Sony Mobile ini memang masih misteri. Hanya saja, yang kemungkinan berukuran 10 inci. Dari situ juga tertera bahwa perangkat ini akan menghadirkan prosesor terbaru ultra cepat dan kemampuan baterai handal. Tapi yang pasti, sama seperti pesohornya, Sony Xperia Z4 Tablet ini juga akan didukung kemampuan tahan air.
Memang, selain layar belum ada informasi lainnya terkait spesifikasi, masih misteri. Hanya saja, dari notifikasi Xperia Lounge tersebut juga tercantu m 3 Maret, yang kemungkinan besar menjadi tanggal bersejarah dari kemunculannya Xperia Z4 Tablet ini. Berdasarkan prediksi beberapa kalangan, Sony Xperia Z4 Tablet ini kemungkinan besar akan dikenalkan menjelang pembukaan ajang bergengsi Mobile World Congress 2015 yang akan berlangsung di Barcelona, Spanyol awal Maret mendatang.