Seperti halnya layanan panggil taxi secara online (Line Taxi dan Kakao Taxi) yang mulai banyak ditawarkan di beberapa negara tetangga, di Indonesia pun ada layanan serupa yang tak kal menariknya, yakni Go-Jek. Layanan yang ditawarkan oleh startup bernama PT Go-Jek Indonesia ini menjadi alternatif unik moda transportasi perkotaan yang cepat dan hemat.
Go-Jek sendiri merupakan jasa transportasi menggunakan kendaraan roda dua (motor) dan biasa disebut ojek. Go-Jek sejatinya telah beroperasi sejak 2011 lalu. Namun, saat itu konsumen yang ingin menggunakan jasa Go-Jek hanya bisa memesan via telpon atau SMS. Kini, lewat aplikasi Go-Jek di smartphone, konsumen bisa dengan mudah memesan layanan ojek tanpa perlu repot-repot lagi mendatangi pangkalan ojek.
Aplikasi Go-Jek dibuat dengan tampilan yang sangat simpel dan mudah untuk dioperasikan. Untuk dapat memakai Go-Jek, Anda diharuskan log in terlebih dahulu. Jika belum memiliki akun, Anda dapat sign up hanya dengan menggunakan alamat email dan nomor handphone.
Selain menyediakan jasa antar jemput penumpang, Go-Jek juga menyediakan jasa lain yang cukup membantu seperti Instant Courir dan Shopping. Instant Courier merupakan jasa penjemputan dan pengiriman paket. Keuntungannya adalah Anda bisa segera mengirimkan paket atau barang Anda hari itu juga tanpa harus menunggu antrean atau kuota terlebih dahulu. Pembayarannya, disesuaikan dengan jarak tempuh yang sudah dikalkulasikan secara otomatis.
Anda juga bisa meminta bantuan Go-Jek untuk berbelanja atau pun memesan makanan melalui menu Shopping. Go-Jek dapat melayani pembelian barang asalkan harga barang di bawah Rp 1 juta yang terlebih dahulu ditalangi oleh si ojek. Untuk tarif perjalanan, kembali lagi disesuaikan dengan jarak tempuh dari lokasi belanja ke lokasi Anda.
Sembari menunggu kedatangan si ojek, Anda juga dapat melihat berbagai macam informasi pemesanan, semisal nama si ojek. Anda juga bisa memantau keberadaan si ojek dengan melihat peta yang beroperasi menggunakan GPS. Untuk pembayarannya sendiri, Go-Jek menawarkan beberapa opsi diantaranya uang cash, kredit Go-Jek, serta pin korporat (khusus perusahaan yang berlangganan).