Pre Order Wiko Selfy Hadir di Indonesia Harga Rp 1.999.000,-

Wiko-Selfie-Pre-OrderLewat penawaran awal (Pre Order), beragam smartphone baru mulai meramaikan pasar ponsel tanah air. Mulai dari merek lokal, hingga merek global seperti Wiko Mobile yang menawarkan smartphone paling anyar yakni Wiko Selfy.

Brand yang diklaim asal Prancis ini membuka Pre Order Wiko Mobile di online store Elevenia, dan membanderol Wiko Selfy seharga Rp 1.999.000,- dari banderol normal Rp 2.199.000,-. Menariknya, di penawaran tersebut masih diberikan bonus tambahan potongan hingga Rp 150.000,- serta free discount voucher 10% untuk pembelian pulsa XL. Pre Order Wiko Selfy sendiri dibuka mulai 21 Agustus hingga 5 September 2015.

Baca juga:   OPPO Reno5 5G Dapat Update Software untuk Buka Jaringan 5G

Wiko Selfy sendiri menyasar pecinta selfie layaknya Advan S50F dan beberapa model smartphone sejenis. Hal ini ditunjukan dengan diusungnya kamera depan beresolusi besar. Wiko Selfy membenamkan kamera depan dan belakang berkekuatan 8MP plus LED flash untuk foto selfie di tempat minim cahaya Untuk interface, Wiko Selfy menyematkan layar AMOLED berdiagonal 4,8 inci beresolusi HD, dan berjalan pada platform Android 5.1 Lollipop.

Baca juga:   OPPO Gelar Penjualan Perdana Reno11 F 5G, Ini Penawaran Menariknya!

Untuk jeroan, Wiko Selfy membenamkan prosesor Quad-core 1.3GHz MediaTek MT6735, ditunjang RAM 1GB dan ruang penyimpanan internal 8GB. Slot microSD tersedia hingga kapasitas 64GB. Sementara untuk sarana koneksi, smartphone berkemampuan Dual SIM Dual Standby ini mendukung 4G LTE, WiFi, Bluetooth serta port micro USB.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments