thePONSEL.com — realme kembali membuat gebrakan di pasar smartphone Indonesia dengan menghadirkan realme C75, sebuah perangkat inovatif yang berhasil mencetak sejarah baru.
realme C75 resmi memecahkan Rekor MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia) sebagai “Smartphone dengan Ketahanan Terlama di Dalam Air”.
Pada 14 Desember 2024, realme mencatat prestasi luar biasa dengan merendam realme C75 di kedalaman 0,5 meter selama 29 hari.
Hasilnya, smartphone ini tetap berfungsi normal, membuktikan keandalan sertifikasi IP68 dan IP69 yang dimilikinya — sebuah standar ketahanan air tertinggi di kelasnya.
Rekor MURI untuk realme C75 ini menegaskan pula komitmen realme untuk menghadirkan produk berkualitas tinggi di segmen harga Rp2 jutaan.
Penjualan Perdana yang Mencetak Rekor
Tak hanya dari sisi daya tahan, realme C75 juga menunjukkan performa penjualan yang mengesankan.
Pada program 12.12 Super Brand Day, smartphone ini sukses menjadi TOP 1 Smartphone Terlaris di kategori harga Rp2,5 juta hingga Rp3 juta di platform TikTok Shop, berdasarkan GMV dan unit yang terjual.
Krisva Angnieszca, Public Relations Lead realme Indonesia, menyatakan, “Dengan harga mulai Rp2 jutaan, realme C75 tidak hanya menawarkan fitur standar, tetapi juga menghadirkan keandalan, daya tahan, dan pengalaman pengguna yang memuaskan. Rekor MURI yang diraih ini menjadi bukti bahwa daya tahan realme C75 bukan sekadar gimmick, melainkan kualitas nyata yang bisa diandalkan.”
Pilihan Tepat untuk Liburan Akhir Tahun
Di penghujung tahun, realme C75 menjadi pilihan ideal untuk Anda yang mencari hadiah bermakna bagi orang terkasih.
Selain terjangkau, smartphone ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan harian dengan fitur-fitur unggulan yang membuatnya tahan terhadap berbagai kondisi.
Hujan deras, percikan air, hingga terjatuh secara tak sengaja tidak akan menjadi masalah bagi realme C75.
Dengan sertifikasi IP68 & IP69, smartphone ini tahan terhadap paparan air, bahkan saat digunakan di area outdoor seperti pantai atau kolam renang.
Selain itu, desain military-grade shock resistance dan layar ArmorShell Glass membuatnya tahan banting, memberikan ketenangan pikiran bagi pengguna aktif.
Daya Tahan dan Performa Optimal
Ditenagai baterai besar 6000mAh dengan dukungan 45W Fast Charge, realme C75 mampu bertahan sepanjang hari untuk berbagai aktivitas, mulai dari bekerja, bersosialisasi, hingga menikmati hiburan.
Kombinasi daya tahan baterai dan performa tangguh ini menjadikannya solusi sempurna bagi pengguna dengan mobilitas tinggi.
Teknologi AI Canggih di Segmen Entry-Level
realme C75 juga menghadirkan fitur AI Clear Face dan AI Smart Loop, teknologi AI canggih yang sebelumnya hanya tersedia di seri flagship realme.
Hal ini menunjukkan komitmen realme untuk menjembatani kesenjangan teknologi, menghadirkan inovasi premium ke lebih banyak pengguna muda.
“Kami percaya bahwa akses terhadap teknologi canggih adalah hak semua orang, bukan hak istimewa. Dengan realme C75, kami menghadirkan pengalaman smartphone kelas atas dalam segmen harga terjangkau,” tambah Krisva.
Harga dan Ketersediaan realme C75
realme C75 tersedia dengan harga mulai dari Rp2.399.000 untuk varian memori 8GB+16GB|128GB, dan Rp2.799.000 untuk varian 8GB+16GB|256GB.
Smartphone ini dapat dibeli di seluruh Indonesia, baik melalui kanal online maupun offline.
Sebagai tambahan, realme menawarkan Garansi Perlindungan Air senilai Rp300 ribu secara gratis selama masa promosi.
Dengan segala keunggulannya, realme C75 bukan hanya sekadar smartphone, tetapi juga pilihan terbaik untuk pengguna yang menginginkan perangkat tangguh, terjangkau, dan andal di segala situasi.
Pilih realme C75 sebagai hadiah akhir tahun dan nikmati ketenangan pikiran dengan daya tahan serta performa luar biasa.