Murah namun tetap berkualitas, nampaknya menjadi alasan utama para vendor smartphone branded untuk mulai beralih menggunakan chipset prosesor besutan MediaTek. Sebut saja HTC, Sony dan beberapa merek lainnya yang sudah ‘mencoba’ menggunakan prosesor MediaTek di produk terbaru mereka.
Kabar terbaru yang dilansir thePONSEL dari Digitimes, di paruh kedua 2014 MediaTek kabarnya akan memasok komponen prosesor Quad-core dan 8-core ke Samsung Electronics. Chipset ini rencananya akan ditanamkan untuk smartphone Samsung Galaxy series.
Beredarnya kabar ini, mengindikasikan bahwa Samsung memang tengah melancarkan proses efisiensi biaya produksi untuk menembus pasar Asia khususnya China.
Hal ini sebelumnya pernah dilakukan Xiaomi yang sukses menekan harga jual produk smartphone miliknya dengan menggunakan prosesor MediaTek, dan menggiring Xiaomi menjadi salah satu merek paling disukai di China