thePONSEL.com – Untuk Anda yang tengah mencari smartphone dengan harga terjangkau tapi memiliki spesifikasi cukup mumpuni, bisa melirik Xiaomi 12 Lite 5G yang kini punya harga terbaru.
Xiaomi 12 Lite 5G di pasaran Tanah Air saat ini mengalami penirunan harga yang cukup signifikan.
Berdasarkan pantauan thePONSEL.com, harga Xiaomi 12 Lite 5G anjlok hingga sekitar Rp 800 ribuan di Februari 2024 ini.
Di laman resmi Xiaomi Indonesia, konsumen bisa mendapatkan harga terbaru Xiaomi 12 Lite 5G yang lebih terjangkau yakni Rp 4.999.000 dari harga sebelumnya Rp 5.799.000 untuk versi RAM 8GB dengan storage 256GB.
Smartphone ini merupakan salah satu model paling ‘ringan’ dan terjangkau dari seri Xiaomi 12 yang dirilis di Tanah Air pada bulan April 2022.
Anda yang tertarik, bisa mengintip spesifikasi lengkap dari Xiaomi 12 Lite 5G berikut ini.
Penyimpanan:
- 8 GB + 256 GB
- RAM LPDDR4X + UFS 2.2
Desain:
- Finishing matte
- Dimensi: 159,3 × 73,7 × 7,29 mm
- Berat: 173 g
Layar:
- DotDisplay AMOLED FHD+ 6,55″
- Kedalaman warna: hingga 68 miliar warna (10-bit + 2-bit)
Kamera belakang:
- Kamera wide-angle 108 MP dengan ukuran sensor 1/1,52” dan lensa 6P
- Kamera ultra-wide angle 8 MP (f/2,2, FOV 120°)
- Kamera makro 2 MP (f/2,4)
Kamera depan:
- Kamera selfie 32 MP in-display (f/2,45)
Prosesor:
- Snapdragon® 778G dengan CPU Kryo 670 hingga 2,4 GHz dan GPU Adreno™ 642L
Baterai & Pengisian Daya:
- Baterai 4300 mAh (typ)
- Pengisian daya turbo 67 W dengan pengisi daya bawaan 67 W
UI dan sistem:
- MIUI 13, Android 12
Dengan penurunan harga yang signifikan ini, Xiaomi 12 Lite 5G semakin menarik perhatian para pengguna ponsel pintar.
Jangan lewatkan kesempatan untuk memiliki ponsel dengan spesifikasi mumpuni ini sebelum harga berubah kembali.