Evercoss M50 Max, Versi Dual Camera Harga Tetap Murah

Selain merilis smartphone dengan Face Unlock, M50, Evercoss juga menghadirkan varian lain yang lebih tangguh yakni Evercoss M50 Max. Smartphone kedua dari lini M50 Series ini tampil sedikit lebih besar dibanding M50. Menariknya, M50 Max dibekali dengan kamera ganda.

Dual Camera di Evercoss M50 Max ada di bagian belakang. Resolusinya 8 MP + 2 MP. Kombinasi kamera ganda di smartphone lokal ini diklaim sanggup menghasilkan foto yang lebih berkualitas dan juga disokong fitur Slowmo video. Sementara di bagian depan, Evercoss M50 Max disokong kamera selfie berkekuatan 5 MP plus LD flash untuk selfie di lokasi minim cahaya. Bagi yang suka berkreasi, foto selfie di M50 Max juga bisa ditambahkan dengan beragam pilihan Selfie Sticker keren.

Baca juga:   T-ONE T001, Ponsel Dual On Sasar Pecinta Hiburan

Untuk spesifikasi lainnya, Evercoss M50 Max tidak jauh beda dengan M50. Jeroan misalnya, dibekali chipset MediaTek dengan prosesor Quad-core 1.3GHz Cortex-A53, yang bersanding Mali-T400 MP2 GPU. Memorinya sendiri terdiri dari RAM 1 GB, ROM 8 GB serta slot ekspansi microSD hingga kapasitas 32 GB.

Baca juga:   Micromax IN 1, Sejutaan Gunakan Helio G80 dan Punya Triple Camera 48MP

Evercoss M50 Max hadir dengan layar berukuran 5 inci beresolusi 480×854 piksel, berlapis kaca anti gores Kingkong Glass. Ponsel ini juga dilengkapi sensor fingerprint untuk sistem keamanan, termasuk Face Unlock layaknya di M50.

Baca juga:   IVIO, Ponsel QWERTY CDMA-GSM On

Untuk sumber power, ponsel Dual SIM Dual Standby berjaringan 4G LTE ini mengandalkan baterai berkapasitas 2450 mAh. Soal harga, Evercoss M50 Max dibanderol sekitar Rp 899.000 dan sudah tersedia di pusat pejualan ponsel tanah air, dengan pilihan warna Black, Blue, Gold, Grey.

 

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments