Iuni U3, Android Dual SIM Murah Berlayar Sharp 5.5 Inci dengan Kamera Sony 13MP

Iuni-U3Tiongkok memang menjadi “pabrik” segala macam jenis gadget terbesar di dunia. Tiap hari ada saja produk baru yang muncul ke pasaran. Bahkan, tak tanggung-tanggung produk tersebut dijejalkan beragam teknologi terkini, salah satunya adalah Iuni U3. Smartphone yang memiliki bodi aluminium plus spesifikasi kelas atas ini dibanderol dengan harga hanya CNY 2.000 (sekitar $ 325 atau Rp3,7 Juta-an).

Baca juga:   DGtel DG368, Ponsel Candy Bar 3 Kartu SIM

Apa yang menarik dari smartphone ini? Iuni U3 Dibekali layar 5,5 inci QHD (2560 x 1440 piksel) yang dibuat oleh Sharp. Layar ini memiliki kepadatan piksel hingga 538 ppi, dan tentunya mampu menghadirkan ketajaman serta kejernihan gambar yang tiada duanya.

Baca juga:   Wellcomm Prado, Ponsel Dual On Keluaran Retail Aksesoris

spesifikasi lainnya adalah termasuk CPU quad-core 2.5GHz chipset Qualcomm Snapdragon 801 SoC, GPU Adreno 330, RAM 3GB, memori internal 32GB dan baterai 3,000mAh.

Iuni U3 juga memiliki komponen yang mumpuni di sektor kamera, yakni sensor kamera 13MP milik Sony dengan kemampuan optical image stabilization. Sedangkan kamera depan menggunakan resolusi 4MP UltraPixel.

Baca juga:   ADVAN G5 Plus, Harga dan Fitur Unggulannya

Sedangkan untuk konektivitas, Iuni U3 menyertakan teknologi jaringan data LTE serta kemampuan Dual SIM Dual Standby.

Smartphone yang akan berjalan dengan OS Android 4.4.4 ini, akan tersedia dalam 4 warna (hitam, putih, dan green light) dalam jumlah terbatas di paruh pertama September.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments