Selain merilis M1 Note untuk menyaingi Xiaomi Redmi Note, produsen smartphone asal Tiongkok, Meizu, juga punya gacoan lain yakni Meizu M1. Kali ini, rival yang bakal menjadi sasaran persaingan adalah Xiaomi Redmi 2.
Smartphone yang baru saja diumumkan secara resmi ini memiliki layar 5 inci dengan resolusi 1280×768 piksel, yang dilapisi kaca anti gores Corning Gorilla Glass 3 . Menariknya, prosesor yang digunakan Meizu M1 sudah mendukung 64-bit Quad-core dengan clockspeed 1.5GHz Cortex-A53, chipsetnya MediaTek MT6732. Setingkat di atas Redmi 2 yang masih sebatas 1.2GHz. Secara tampilan, disain Meizu M1 sepintas mirip dengan Meizu M1 Note yang memiliki layar 5.5 inci, serta hadir dengan pilihan warna cover yang trendi.
Untuk menopang kinerja prosesor, Meizu M1 menyertakan RAM 1GB plus storage internal 8GB yang dapat diekspansi menggunakan kartu microSD berkapasitas hingga 128GB. Untuk ukuran RAM, Meizu M1 kemungkinan di bawah Redmi 2 yang menurut rencana bakal memiliki RAM 2GB. Di sisi grafis, smartphone Android 4.4 KitKat ini menyematkan Mali T760 MP2 Dual-core GPU.
Meizu M1 dibekali kamera utama berkekuatan 13 MP dan kamera depan 5 MP dengan aperture F2.0. Baterai Meizu M1 juga cukup memadai yaitu 2610 mAh. Soal ketersediaan dan harga, Meizu M1 akan tersedia di pasaran Tiongkok mulai 5 Februari 2015 dengan banderolan 110 USD atau sekitar Rp 1,3 jutaan.