Tak selang beberapa lama setelah mengenalkan S Nexian Energy A850, S Nexian kembali menambah satu tipe baru ponsel entry level bertitel S Nexian Jazz M-5620. Ponsel low end ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 299.000,-.
Ponsel murah meriah ini beroperasi di frekuensi Dual On GSM 900/1800 Mhz. Sesuai namanya, S-Nexian Jazz ini menspesialiasikan diri di segemen ponsel musik dan menyasar kawula muda dengan disain candybar trendy-nya. Interface dan akses menu ponsel ini bisa melalui layar sentuh berukuran 2.4 inci, atau memanfaatkan keypad alfanumerik konvensional.
Alat untuk jalur koneksi sudah disediakan GPRS, Bluetooth, serta WAP browser. Kemudian untuk kebutuhan multimedia juga tak kalah komplit, S-Nexian Jazz membekali diri dengan fasilitas TV Analog, kamera VGA, audio/video player (MP3/MP4), audio/video recorder, image viewer, sound recorder, serta FM Radio.
Fasilitas social media atau social networking sudah menjadi aplikasi wajib di setiap ponsel saat ini. S-Nexian Jazz mempersenjatainya dengan beberapa aplikasi tersebut. S-Nexian Jazz telah mensupport kebutuhan akses Twitter, Facebook, Yahoo mobile, Google search, serta QQ browser. S Nexian JAZZ tampil dalam 5 pilihan warna yaitu Merah, Biru, Hitam, Putih dan Cappucino. (AE/thePONSEL)