Buat yang punya Tablet Android Cina/Lokal seperti IMO Tab X3, IMO Tab X5, Websong Epad M002, Websong Epad M008 atau Tablet Android asal Cina yang menggunakan chipset WonderMedia 8650 lainnya, selain menggunakan koneksi WiFi untuk mengkoneksikannya ke internet, dapat juga memanfaatkan dongle Modem USB Stick yang kompatibel. Untuk tipe Modem USB yang dapat digunakan, berdasarkan spesifikasi yang tertera di Tablet Android pada umumnya mendukung tipe:
- WCDMA (Huawei E220, E230, E169, E169G, E160X, E1750, etc.)
- CDMA2000 (Bora9380/AWIT-U8)
- TD-CDMA (TD368)
Untuk kemudahan, sebaiknya gunakan Modem USB merk Huawei. Karena, tipe-tipe Tablet Android tersebut kebanyakan sudah didukung dengan driver khusus yang telah ditanamkan di sistem.
Nah, sekarang langkah-langkah pengaturannya:
1. Hubungkan konektor/converter USB ke port yang ada di Tablet Android. Pastikan antara dongle dan port tertancap dengan benar dan pas.
2. Colokan dongle Modem USB ke konektor/converter USB. Secara otomatis, Tablet Android akan mendeteksi Modem USB tersebut yang ditandai dengan ‘berkedip’-nya indikator LED di Modem.
3. Sekarang masuk ke menu “3G Settings” yang ada di Tablet Android.
4. Klik “Add 3G network”.
5. Isikan data-data yang diminta sesuai profile internet operator yang digunakan. Sebagai contoh, thePONSEL menggunakan paket data Unlimited XL.
- Name: XL
- Device: Pilih sesuai daftar Modem yangg digunakan (WCDMA (Huawei E220, E230, E169, E169G, E160X, E1750, etc.)
- Device Number: *99# atau ada juga yang menggunakan *99***1#
- APN: xlunlimited
- User: Kosongkan
- Password: Kosongkan
6. Klik “Done”.
7. Nah…untuk mengkoneksikan Modem, tinggal pilih “Connect”
8. Jika terkoneksi, akan muncul notifikasi “connect” di bawah profile 3G network yang didaftarkan, dan muncul indicator “3G” di bagian atas ‘notification bar’.
9. Selesai, kita pun sudah bisa memulai browsing internet.
Untuk settingan profile internet operator lain:
1. Telkomsel
Telkomsel Flash – Halo/Simpati/As (perhitungan berdasarkan Waktu)
Dial Up Number : *99***1#
User Name :
Password :
Access Point : FLASH
Extra Setting : at+cgdcont=1,”IP”,”flash”
Telkomsel GPRS – Halo/Simpati/As (perhitungan berdasarkan Data)
Dial Up Number : *99***1#
User Name : wap
Password : wap123
Access Point : TELKOMSEL
Extra Setting : at+cgdcont=1,”IP”,”internet”
2. Indosat
Indosat – Matrix – (perhitungan berdasarkan Data)
Dial Up Number : *99***1#
User Name :
Password :
Access Point : www.satelindogprs.com
Extra Setting : at+cgdcont=1,”IP”,” www.satelindogprs.com”
Indosat – IM3 – (perhitungan berdasarkan Data)
Dial Up Number : *99***1#
User Name : gprs
Password : im3
Access Point : www.indosat-m3.net
Extra Setting : at+cgdcont=1,”IP”,” www.indosat-m3.net”
Indosat – IM3 – (perhitungan berdasarkan Waktu)
Dial Up Number : *99***1#
User Name : indosat@durasi
Password : indosat@durasi
Access Point : www.indosat-m3.net
Extra Setting : at+cgdcont=1,”IP”,” www.indosat-m3.net”
Starone
Dial Up Number : #777
User Name : starone
Password : indosat
Access Point :
Extra Setting :
3. Axis
Axis – (perhitungan berdasarkan Data)
Dial Up Number : *99***1#
User Name : axis
Password : 123456
Access Point : AXIS
Extra Setting : at+cgdcont=1,”IP”,”axis”
4. XL
XL – Xplor/Bebas/Jempol (perhitungan berdasarkan Data)
Dial Up Number : *99***1#
User Name : xlgprs
Password : proxl
Access Point : www.xlgprs.net
Extra Setting : at+cgdcont=1,”IP”,” www.xlgprs.net”
5. Mobile 8 – Fren
Mobile 8 – Fren
Dial Up Number : #777
User Name : m8
Password : m8
Access Point :
Extra Setting :
6. Telkom Flexi
Telkom Flexi – Classy/Trendy (perhitungan berdasarkan Data)
Dial Up Number : #777
User Name : telkomnet@flexi
Password : telkom
Access Point :
Extra Setting : at+crm=1
Telkom Flexi – Classy/Trendy (perhitungan berdasarkan Waktu)
Dial Up Number : 080989999
User Name : telkomnet@instan
Password : telkom
Access Point :
Extra Setting : at+crm=0
7. 3 ( Three)
3 – (perhitungan berdasarkan Data)
Dial Up Number : *99***1#
User Name : 3gprs
Password : 3gprs
Access Point : 3grps
Extra Setting : at+cgdcont=1,”IP”,”3gprs”
8. Esia
Esia (perhitungan berdasarkan waktu)
Dial Up Number : #777
User Name : esia
Password : esia
Access Point :
Extra Setting :