Instagram yang dikenal sebagai aplikasi editing foto mutakhir, nampaknya bakal digunakan oleh lebih banyak orang lagi. Setelah sebelumnya digunakan oleh pemilik iPhone dan Android, kabar terbaru Instagram dirumorkan akan tersedia untuk platform Windows Phone.
Seperti yang dilansir thePONSEL dari The Verge, akhir tahun ini Instagram dengan tema retro akan disusupkan ke Windows Phone 8. Informasi ini mencuat setelah munculnya sebuah video yang menayangkan promo teknologi kamera PureView milik Nokia Lumia 920 dengan Instagram sebagai Live Tile-nya.
Namun, laporan dari Venturebeat menyatakan bahwa pihak Instagram belum tertarik membuat aplikasi untuk platform Windows Phone. Pihak Facebook sendiri, sebagai pemilik Instagram enggan berkomentar soal isu yang merebak tersebut. “Kami tidak ingin berkomentar tentang rumor atau spekulasi mengenai produk kami,” ujar juru bicara Facebook kepada Venturebeat.
Seperti diketahui, Instagram diakuisisi oleh Facebook senilai US$ 1 milyar atau sekitar Rp 9 triliun lebih pada bulan April 2012. Jika kabar ini benar dan Instagram memang tengah digarap untuk platform Windows Phone, kemungkinan besar pamor Nokia, khususnya produk Lumia yang menggunakan platform Windows Phone ini akan melonjak. Jadi, kita tunggu saja kabar lebih lengkapnya. (AE/thePONSEL)