Setelah sekian lama dinanti, akhirnya Smartphone berkonsep Tablet PC Dell Streak hadir di tanah air. Ponsel pintar yang memiliki ukuran LCD paling besar di kelasnya (5 inci) ini sudah bisa diperoleh seharga Rp 6 juta-an.
Dell Streak sendiri merupakan perpaduan antara Tablet PC, Smartphone, GPS/A-GPS, Music player serta HD camera. Ya, semua fitur yang tersedia di semua perangkat tersebut, bisa dijumpai di Dell Streak.
Produk tersebut segera tersedia di beberapa lokasi ritel di Jakarta, Bandung dan Surabaya, dan segera menysul di kota lain seperti Jogja, Semarang, Medan, Palembang, dan Pekanbaru mulai Oktober ini. Dengan segala fitur yang diusungnya, Dell Streak dijual seharga Rp 6 juta (warna hitam) dan Rp 6,25 juta (warna merah special edition).
Berikut adalah beberapa fitur Dell Streak:
– Layar kapasitif WVGA muti touch
– Daya tahan baterai 1,5 hari untuk pemakaian online. Untuk gaming sekitar  5-6 jam.
– Kamera dua sisi. 5 MP di belakang, 1.3 MP di depan.
– Internal Storage 2GB.
– OS Android 1.6
– Prosesor Qualcomm Snapdragon 1Ghz / RAM 512 MB