thePONSEL.com – realme Buds Air 3 hadir untuk menjadi New Flagship Killer ANC TWS for everyone berkat fitur Active Noise Cancellation (ANC) terdepan di industri buds dengan harga yang bisa dijangkau oleh semua orang.
Dengan tingkat kedap suara hingga 42dB, TWS ini dapat menyediakan ANC terbaik di segmennya, yang memungkinkan pengguna menikmati musik tanpa gangguan dan tersertifikasi oleh TÜV Rheinland.
TWS realme ini menggunakan algoritma Smart De-Wind untuk mengurangi suara angin kencang dan driver besar 10mm yang dibuat oleh komposit polimer kristal cair baru yang dapat memberikan bass yang lebih mendalam.
TWS realme terbaru ini memiliki kapasitas baterai besar 546mAh, yang menyediakan total pemutaran musik hingga 30 jam.
Harga realme Buds Air 3 dipatok Rp 699.000, namun konsumen bisa mendapatkannya seharga Rp 599.000 saat Early Bird Sale pada 22 Maret pukul 18:00 WIB.
Untuk pembeliannya di TikTok Shop, Tokopedia dan realme.com serta hadir dengan pilihan warna Starry Blue & Galaxy White.
TWS terbaru realme ini juga akan tersedia di realme Official Store di Shopee mulai 25 Maret 2022 melalui Flash Sale jam 10:00 WIB dan 18:00 WIB.