MicXon S900, Paket Bundling Indosat Rp 888 ribu

Setelah Nexian, D-One dan Mito, MicXon Mobile pun ‘latah’untuk menawarkan paket bundling produknya dengan operator tanah air. Untuk paket perdananya, MicXon Mobile berkolaborasi dengan Indosat menawarkan MicxONline (MicXon S900) seharga Rp 888 ribu. Total bonus yang diberikan MicXon dan Indosat lewat paket bundling ini mencapai 2 juta. Selain itu, untuk paket terbaru ini pembeli akan langsung mendapatkan voucher Rp 50 ribu.

Baca juga:   Kelebihan dan Harga Infinix GT 10 Pro di Indonesia

Di sisi fitur, MicXon S900 menawarkan kemampuan Dual On GSM-GSM, Bluetooth, MP3/MP4 player, radio FM serta facebook dan aplikasi chatting.


Sementara, untuk sales package-nya disediakan:
– Free Silicon Case dan 2 pieces baterai
– Kartu perdana IM3 nelpon dan SMS Rp 0,1
– Built-in aplikasi facebook, Mig33, Opera Mini dan i-go
– Bonus IM3 internet 300 menit
– Bonus 20 SMS
– Bonus voice 120 menit
– Gratis nelpon 60 menit per orang se-group

Baca juga:   Ini 4 Layanan Utama Program Infinix Ramadan Care

Untuk bonusnya, Indosat memberikan GRATIS SMS, Internetan dan Chatting sepuasnya selama 1 tahun. Dengan syarat, reload isi pulsa sebesar 50 ribu selama 1 tahun. Paket promo ini juga bekerjasama dengan Bank Mandiri, lewat cicilan kartu kreditnya.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

12 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments