Model terbaru garapan eTouch Mobile ini menyasar segmen pecinta multimedia sekaligus layanan online. Wajar, ponsel yang dilabel eTouch 626Pro ini dibekali fitur hiburan cukup lengkap.
Misalnya saja TV tunner, kamera, MP3/MP4 player dan radio FM yang bisa dihidupkan tanpa mencolokan headset (sudah dilengkapi internal antenna). Untuk layanan online, ponsel Dual On GSM-GSM ini menyediakan link shortcut Facebook dan aplikasi chatting. Network data yang digunakan masih sebatas GPRS.
Menariknya, eTouch 626Pro juga ditanamkan beberapa fitur unik yang jarang ditemukan di ponsel sejenis. Sebut saja aplikasi islami (Al-Quran digital). Motion sensor serta ‘inflection function’, yakni fitur untuk merubah suara saat berkomunikasi menjadi suara wanita, anak kecil, atau pria dewasa.
Soal disain, ponsel QWERTY ini menggunakan navigasi trackball untuk menyususri jajaran menu di dalamnya. Berdasarkan spesifikasi awal, baterai serta konektor charger yang digunakan eTouch 626Pro mengadopsi model aksesoris Nokia.
Rencananya, eTouch 626Pro akan dilepas ke pasaran dengan harga sekitar Rp 999.000,-.
Spesifikasi :
Jaringan: Quadband GSM (850/900/1800/1900 MHz) & Dual On GSM-GSM; Dimensi: 10,8×5,7×1,38 cm; Layar: 2.2 inci, TFT QVGA (320×240 piksel); Kamera: VGA, flashlight, video recording (AVI); Transfer data: GPRS; Memori internal: 128Mb + 32Mb; Memori eksternal: microSD up to 4GB; Messaging: SMS, MMS; Konektivitas: Bluetooth, Kabel data miniUSB, 3.5mm audio jack; Browser: WAP, Opera Mini; Fitur lain: Polifonik (MP3), TV tunner, MP3/MP4 player, radio FM with internal antenna, Java, Sound recording, Facebook, MSN, eBuddy, QWERTY, motion sensor, phonebook 1000 entri, Torch, Islamic application, Calendar, calculator, Alarm, Speakerphone, Game; Baterai: Lithium ion 1500 mAh (Nokia BP-4L)