TiPhone T30, Qwerty Murah ada Trackball dan Video Chat

Soal disain, TiPhone T30 memang tak jauh beda dengan ponsel sejenis, yakni ‘BlackBerry Wannabe’. Keypad QWERTY plus navigasi TrackBall jadi andalan utama untuk memudahkan komunikasi. Selain itu, ponsel online ini pun tetap mengadopsi teknologi Dual On GSM-GSM dan dual standby.

TiPhone T30 juga dijejalkan sederet fasilitas terkini. Ada link Facebook, Twitter serta aplikasi chatting semisal Yahoo Messenger dan eBuddy. Tak ketinggalan, jagoan utama TiPhone Mobile yaitu aplikasi Push Email (RingEmail) yang bekerjasama dengan operatol Telkomsel pun tetap tersedia.

Baca juga:   TCL S606, Windows Phone Berprosesor 1GHz dengan Kamera 5 MP Harga Rp 1,2 Jutaan

Hadirnya dual camera beresolusi tinggi, bisa dimanfaatkan untuk menikmati fasilitas video chat via aplikasi IMI Chat. Tambahan lainnya, ada MP3/MP4 player, radio FM, slot kartu microSD dan koneksi Bluetooth.

Menariknya, ponsel selengkap TiPhone T30 dijual dengan harga normal hanya Rp 599.000,-. Bahkan, dalam masa promosi (20-21 Maret 2010) ponsel ini bisa diperoleh dengan banderola Rp 499.000,- plus staterpack simPATI M@X dan kartu microSD 1GB.

Baca juga:   IT Mobile X889, Dual On TV Oke Buat Nonton Movie

Spesifikasi :

Jaringan: DualBand GSM (900/1800 MHz) & Dual On GSM; Layar : 2.0 inci, TFT QCIF ,176 x 220  piksel, High resolution screen; Kamera: Dual camera, Video recording; Transfer data : GPRS; Memori eksternal: microSD; Messaging : SMS, MMS; Konektivitas: Bluetooth v2.0 (A2DP support), Kabel data, audio jack 3.5mm; Browser : WAP, Opera Mini; Fitur lain: Polifonik (MP3), MP3/MP4 player, Radio FM, MTK 6225, QWERTY keypad, Trackball, RingEmail, Video chatting, Facebook, eBuddy, Twitter,  Java, Blacklist, Magic sound, Organizer, Speakerphone, Game; Baterai : Standard battery, Li-Ion 800 mAh

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

16 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments