realme Narzo 70 Pro 5G Gunakan Desain Kaca Two-Tone

thePONSEL.com – Belum lama meluncurkan realme 12 Series 5G di India, realme kini tengah menyiapkan peluncuran produk terbarunya yakni  realme Narzo 70 Pro 5G.

Umumnya, realme memasarkan seri bernomor mereka melalui Flipkart di India, sedangkan seri Narzo terbaru ini dijual melalui Amazon.

realme belum mengonfirmasi tanggal peluncuran Narzo 70 Pro 5G, tetapi halaman arahannya yang tersedia di Amazon telah mengungkapkan beberapa fitur utama.

Hal menarik yang terungkap dari halaman tersebut adalah penggunaan desain kaca dengan lapisan two-tone yang atraktif pada bagian belakang realme Narzo 70 Pro 5G ini.

Baca juga:   OPPO Experience Store Yogyakarta Tawarkan Berbagai Produk Inovatif

Desain Kaca Two-Tone yang Unik

Menurut realme, Narzo 70 Pro 5G akan menjadi ponsel pertama di segmennya yang menggunakan desain kaca.

Sesuai gambar yang beredar, perangkat ini menampilkan desain lengkung dengan lapisan two-tone.

Bagian atas yang menampung modul kamera bundar memiliki lapisan mengkilap, sedangkan bagian lainnya tampak memiliki lapisan matte.

Kamera dan Fitur Lainnya

realme Narzo 70 Pro 5G dipastikan akan menampilkan kamera utama Sony IMX890 50 megapixel dengan teknologi OIS.

Baca juga:   Belanja Sayur di TaniHub Kini Bisa Menggunakan ShoppePay

Untuk kamera depan, spekulasi menyebutkan penggunaan kamera 16 megapixel, sedangkan kamera belakang kemungkinan akan menggunakan sistem triple kamera 50 megapixel + 8 megapixel + 2 megapixel.

Selain desain menarik, realme juga mengungungkapkan bahwa perangkat ini akan memiliki bloatware 65% lebih sedikit dibandingkan sebelumnya.

Tambahan menarik lainnya adalah dukungan Fitur Air Gesture untuk akses cepat beragam fungsi.

Di bagian depan, Narzo 70 Pro 5G menggunakan layar datar.

Meski begitu, realme belum mengonfirmasi secara rsmi ukuran dan resolusi layar.

Baca juga:   K-Touch Luncurkan 3 Ponsel Terbaru

Namun, bocoran yang beredar menyebutkan penggunaan layar AMOLED 6,67 inci dengan resolusi FHD+ dan refresh rate 120Hz.

Soal performa, perangkat ini diharapkan menggunakan chipset Dimensity 7050 dan dibekali baterai 5.000mAh dengan pengisian cepat 67W.

Dengan desain kaca two-tone yang unik dan spesifikasi yang menjanjikan, realme Narzo 70 Pro 5G tentunya menjadi smartphone yang patut diwaspadai.

Informasi peluncuran resminya masih ditunggu, namun kehadirannya di halaman Amazon India mengindikasikan peluncuran yang akan segera terjadi.

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments